Monday, August 31, 2015

Menanam SELEDRI dengan media air


Menanam SELEDRI dengan media air
Cara ini cukup mudah dan bisa memanfaatkan seledri sisa yang ada di dapur.
Bahan :
- bonggol seledri
- gelas air mineral + air
- tusuk gigi
Cara:
1. Isi gelas dengan air secukupnya (jangan terlalu penuh)
2. Tusukkan bonggol seledri dengan tusuk gigi untuk menyangga. Ini dilakukan agar seledri tidak cepat busuk.
3. Masukkan bonggol seledri ke dalam gelas, dengan posisi menggantung atau menyangga pada tusuk gigi
4. Diamkan selama beberapa hari. Jika sudah mulai tumbuh beberapa batang, bisa dipindahkan langsung ke media tanah dan dalam beberapa bulan bisa tumbuh lebih banyak.

Selamat mencoba. Mari menanam :)

No comments:

Post a Comment